Indramayu, – Polsek Haurgeulis jajaran Polres Indramayu Polda Jabar melaksanakan kegiatan rutin yang di tingkatkan (KRYD) dalam rangka cipta kondisi situasi kamtibmas di wilayah Kecamatan Haurgeulis, Kabupaten Indramayu, Sabtu (22/07/2023) malam.
Hal tersebut dibenarkan oleh Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Haurgeulis, AKP H. Cartono kepada awak media.
Baca juga:
Baharkam Polri Evaluasi Penanganan Pandemi
|
Kapolsek menyampaikan, kegiatan ini rutin dilakukan untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas.
“Untuk sasaran patroli ini meliputi C-3 (pencurian dengan kekerasan/curas, pencurian dengan pemberatan/curat, dan pencurian kendaraan bermotor/ curanmor), ” ucap Kapolsek didampingi Kasubsi PIDM Humas Polres Indramayu, Ipda Tasim, Minggu (23/07/2023) pagi.
Selain itu, mencegah kelompok bermotor yang menyimpang/geng motor yang menggunakan knalpot brong di wilayah hukum Polsek Haurgeulis.
“Patroli skala besar ini juga memberikan pelayanan kepada masyarakat dan memonitor kegiatan warga yang sedang berlangsung, ” imbuhnya.
Ia mengaku dengan adanya kegiatan ini masyarakat bisa merasakan kehadiran Polri khususnya Polsek Haurgeulis di tengah rutinitas mereka. Tutup AKP H. Cartono.